Jika anda akan melakukan pembelian property, maka harus memilih metode pembayaran yang tepat. Salah satunya adalah penggunaan payment by Progres. Jika anda belum pernah mendengar istilah satu ini, maka perlu diingat bahwa sistem pembayaran tersebut sangat sering digunakan bagi seseorang dimana terjun dalam dunia ini.
Hingga saat ini, banyak pengembang dari property menyediakan layanan pembayaran tersebut kepada para klien. Dengan begitu, maka bisa menjadi pilihan paling tepat bagi anda yang akan memulai berinvestasi ataupun menyiapkan asset di masa mendatang. Untuk mengetahuinya lebih lanjut, maka anda perlu menyimak ulasan berikut.
Pengertian
Jika diartikan sebenarnya metode diatas merupakan pembayaran secara berjangka dimana akan mengikuti progress dari pembangunan asset property yang akan dibeli seperti rumah ataupun apartemen. Adapun besarannya biasanya harus disiapkan dahulu dan sesuai dengan kesepakatan dengan pihak developer terlebih dahulu.
Namun, secara umum perhitungannya akan diambil dari total harga kemudian akan dibagi dengan jumlah bulan estimasi dari proses pengerjaannya tersebut. Karena disediakan langsung oleh pihak pengembang maka akan memberikan keuntungan tersendiri kepada para konsumen.
Tidak hanya itu saja, dengan memilih pembayaran tersebut, anda bisa terhindar dari risiko proyek property yang tiba-tiba tidak dibangun ataupun mengalami keterlambatan. Nantinya, setelah bangunan selesai, pembayaran juga sudah lunas dan konsumen bisa menggunakan Gedung atau property bersangkutan tersebut.
Jadi secara singkat, metode ini akan membuat property anda sudah terbooking serta hanya tinggal melakukan pelunasan saja berdasarkan dengan kesepakatan yang telah dibuat dengan pihak pengembang.
Perbedaan Dengan Sistem KPR
Sebagian besar dari anda pastinya akan langsung bertanya-tanya apa perbedaan metode diatas dengan sistem KPR bukan? sebenarnya keduanya sama saja yakni mengharuskan konsumen melakukan pelunasan secara berjangka sementara property masih dalam tahap diselesaikan.
Tetapi memang tetap terdapat perbedaan dari kedua metode pembayaran tersebut. Terutama dilihat dari segi ACC atau perizinan. Dimana apabila anda memanfaatkan sistem KPR maka harus memperoleh izin dari bank dahulu.
Namun jika anda memanfaatkan payment by progress, maka pembayaran dapat dibicarakan dengan pihak developer atau pengembang bersangkutan. Jadi nantinya, selama pembayaran, anda tidak akan mempunyai sangkut paut dengan pihak bank terlebih dahulu. Persyaratan yang dibutuhkan untuk metode tersebut juga sangat mudah dan cepat.
Ada beberapa keuntungan yang bisa anda dapatkan apabila menggunakan sistem pelunasan property diatas diantaranya adalah sebagai berikut.
Menawarkan Bunga Dengan Nilai Rendah
Salah satu alasan mengapa keberadaan metode ini semakin banyak diminati oleh masyarakat adalah karena nilai bunganya cukup rendah. Bahkan dalam beberapa kasus, developer justru tidak akan membebankan nilai bunga kepada para konsumennya. Tetapi memang ini benar-benar sangat jarang ditemukan.
Tetapi jangan khawatir, anda juga bisa melakukan pelunasan dalam jangka waktu hingga 5 tahun ke depan. Rata-rata bunga untuk sistem tersebut yakni sebesar 1 persen. Jadi, secara tidak langsung dapat membuat anda jauh lebih hemat.
Mampu Membuat Pembayaran Ringan
Tidak sampai disitu saja, keuntungan lainnya yang bisa didapatkan dengan pembayaran tersebut yakni bisa memberikan keringanan tersendiri. Ini tentu sangat cocok bagi siapapun dengan penghasilan tetap seperti karyawan dimana ingin melakukan investasi di masa mendatang. Dengan jumlah cicilan tetap dan bertahap itulah, maka bisa lebih mudah mengatur keuangan.
Jika anda ingin memulai investasi di bidang property tetapi tidak mempunyai kemampuan membayar secara cash, maka payment by progress dari 31sudirmansuites.com bisa menjadi pilihan yang tepat.