Pernah bertanya, bagaimana sih cara memilih hosting terbaik? Sebagian orang yang mempunyai website tentunya memiliki tujuan yang berbeda-beda dalam menjalankan websitenya. Website tersebut tentunya ada yang digunakan hanya sebagai wadah untuk menulis dan ada juga website yang tujuannya untuk menghasilkan pundi-pundi uang dollar dari iklan. Untuk memilih hosting terbaik pun harus disesuaikan dengan kebutuhan web.
Selain itu, menentukan jenis website yang ingin dijalankan menjadi salah satu faktor dari menentukan jenis hosting yang dipakai nanti di website. Maka dari itu, perlunya untuk menentukan website seperti apa yang ingin Anda jalankan? Selain itu, sebagian orang pun belum mengetahui kegunaan dari hosting itu sendiri.
Namun jangan khawatir, di sini akan dijelaskan cara memilih hosting terbaik di Indonesia dengan mengetahui jenis dari hosting dan kegunaan dari hosting itu sendiri. Berikut ulasan informasinya untuk Anda ketahui.
Apa itu Hosting?
Hosting adalah sebuah sistem komputer yang bisa digunakan untuk menyimpan data website agar bisa diakses secara pribadi maupun umum melalui jaringan internet. Server dalam hosting untuk website biasanya disebut dengan web hosting.
Selain itu, server untuk web hosting dilengkapi dengan sistem operasi serta software yang memiliki fungsi agar web bisa beroperasi dengan baik tanpa adanya hambatan. Jadi, ketika Anda ingin membeli atau menyewa hosting, yang Anda dapatkan yaitu jasa penyimpanan untuk website seperti: teks, video, foto, file dan yang lainnya.
Hal yang Harus Diperhatikan untuk Kriteria Hosting yang Terbaik
Dalam memilih web hosting terbaik di era digital sekarang bisa dibilang gampang-gampang susah. Maka, diperlukan taktik khusus dan strategi yang matang untuk menentukan hosting yang seperti apa yang akan digunakan.
Jadi untuk mendapatkan hosting yang berkualitas harus dimulai dari mana dulu? Di sini akan diberikan informasi mengenai memilih hosting terbaik dengan mengetahui kriteria dari hosting itu sendiri.
-
Reliabilitas Server
Hal yang harus diperhatikan dalam kriteria hosting daya operasi dari servernya. Biasaya daya operasi yang digunakan sekitar 24/7 dengan koneksi jaringan yang digunakan sekitar 99,5 % di atas skor uptime yang disarankan. Jika koneksi jaringan kurangatau di bawah 90% skornya, maka server dan koneksi jaringan tidak dapat diterima untuk hosting.
Untuk mengetahui Uptime dari web hosting, Anda bisa lacak dengan alat monitor server. Alat ini bisa Anda temukan di internet bahkan banyak tool online yang bisa diakses secara gratis dan aman.
-
Dukungan/Support
Support sangat diperlukan untuk pelayanan dan menangani customer. Terutama tanggap dan respon yang didapatkan fast respond, bisa menyelesaikan kendala yang dialami website, bahkan fitur dan fasilitas yang didapatkan untuk custumer untuk wesitenya. Support ini tentunya harus ada selama 24 jam agar website bisa berjalan dengan baik.
-
Security/ Keamanan
Hosting cloud terbaik tentunya menyadari sistem keamanan merupakan bagian terpenting untuk web hosting. Untuk bisa menyelesaikan isu security biasanya perlu dilihat dari sisi baik infrastruktur seperti server, website, dan client.
Selain itu, biasanya web hosting berkualitas akan memberikan pengamanan lebih seperti Antivirus, CloudFlare, Security Protection, Antimalware, Spam Filter, dan masih banyak lagi untuk keamanan pada web.
-
Fitur Tambahan
Sebaiknya fitur tambahan pada hosting sangat diperlukan untuk web yang Anda jalankan dan yang sangat butuhkan. Misalnya, jika Anda mencoba membangun website, maka Anda bisa menggunakan fitur tambahan Website Builder. Itu salah satu contohnya.
-
Skalabilitas pada Website
Hosting terbaik tentunya harus memiliki skalabilitas hosting yang mampu menghandle website yang mengalami beragam masalah load. Misalnya, ketika website mengalami ramai pengunjung dan menyebabkan website menjadi down, maka skalabilitas pada hosting berkaitan dengan kapasitas hosting yang digunakan.
Demikianlah kriteria dalam memilih hosting yang tepat dan berkualitas. Dengan mengetahui beberapa kriteria yang sudah disebutkan, maka langkah selanjutnya yaitu cara memilih hosting terbaik yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Berikut ini informasi untuk Anda cara memilih hosting terbaik dan termurah sesuai kebutuhan dikutip langsung dari Web Hosting Terbaik.
Cara Memilih Hosting Terbaik
-
Sesuaikan dengan Jenis Website
Dalam memilih sebuah hosting perlunya untuk memperhatikan hosting yang harus disesuaikan dengan website yang dijalankan. Seperti website Anda hanya yang digunakan hanya berupa blog, maka website yang cocok yaitu shared hosting.
Jadi sebelum menyewa atau membeli paket hosting, sebaiknya Anda melihat dulu jenis website seperti apa yang Anda gunakan agar layanan hosting bisa dipakai sesuai kapasitas dan kebutuhan dari website.
-
Perhatikan Potensi dari Traffic
Selanjutnya yang harus Anda perhatikan dalam memilih hosting dengan memperhatikan traffic pada website Anda. Website yang mempunyai traffic besar dengan website yang hanya mempunyai traffic lebih kecil, tentu hosting yang digunakan pun berbeda.
-
Lokasi Target Audience
Agar performa pada website berkembang secara pesat, maka yang Anda perlukan yaitu menentukan lokasi target audience. Pilihlah web hosting dengan lokasi server yang target audiencenya sesuai dengan kebutuhan website Anda. Hal ini bertujuan agar website tetap stabil dan tidak mengalami down.
-
Perhatikan Konten pada Website
Sebelum menyewa atau membeli sebuah hosting, maka yang perlu diperhatikan selanjutnya yaitu konten website yang akan digunakan. Jika website Anda lebih banyak menggunakan video atau gambar data yang disimpan lebih besar dan kemungkinan web hosting mengalami kestabilan.
Itulah cara memilih hosting terbaik yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Banyak sekali hosting yang bisa Anda lihat di internet tapi sesuaikan kembali dengan kebutuhan website Anda. Kami siap memberikan informasi hosting yang bermanfaat, sepenuhnya untuk Anda.