Tips Memilih Warna Cat Rumah Idaman

Memilih Warna Cat Rumah

Memiliki tempat tinggal baru Anda akan kebingungan menentukan warna cat yang cocok untuk ruangan. Kali ini saya akan membahas sedikit tentang tips memilih warna cat rumah supaya Anda selalu betah di dalam tempat tinggal. Karena setiap warna mengandung makna dan mempengaruhi suasana hati dari sang penghuni rumah.

Seperti halnya Anda yang sedang merasa suasana hati sedih ketika pulang kerja, lantas di rumah mendapati ruangan dengan warna cat yang gelap. Maka, Anda akan semakin sedih dan hidup serasa sangat sempit. Nah, itu tadi gambaran jika dalam pemilihan warna cat ruangan rumah yang kurang tepat.

Kenapa Anda Perlu Memilih Warna Cat yang Tepat?

Perlunya memilih warna cat rumah yang sesuai karena Anda dapat lebih nyaman dan betah berlama-lama di dalam rumah. Warna juga dapat mencerminkan karakter dari pemilik rumah. Serta dapat mempengaruhi suasana hati bagi para penghuni tempat tinggal tersebut. Dan lagi tampilan rumah menjadi lebih indah dan cantik.

Tipe Karakter Sesuai Warna Cat Rumah

1. Putih : Pecinta Kebersihan

Sebagai seorang pecinta kebersihan warna putih sangat cocok digunakan pada ruangan dalam kak, seperti ruang tamu, kamar mandi atau ruangan yang menurut Anda harus terlihat bersih.

2. Ungu : Pemancar Aura Positif

Pakailah warna ungu muda agar ruangan Anda seperti berada di tengah kebun lavender yang sedang mekar pada musimnya. Menjadikan aura positif yang terpancar untuk melakukan aktifitas.

3. Hijau : Adem Menyegarkan

Pemakaian warna hijau dapat menyajikan sentuhan alami dengan nuansa padang rumput hijau yang adem menyegarkan pada penghuni rumah tinggal. Anda juga bisa memadukan dengan taman di dalam rumah.

4. Kuning : Semangat Baru dan Kegembiraan

Setiap hari Anda harus memiliki semangat baru untuk terus melangkah maju kedepan dengan penuh kegembiraan. Maka, warna kuning di ruangan bisa Anda aplikasikan, tentunya dengan perpaduan yang sesuai menurut selera Anda.

5. Biru : Pembawa Ketenangan

Warna cat biru ini cocok di gunakan untuk kamar tidur karena dengan membawa ketenangan kualitas tidur Anda akan menjadi lebih baik. Tidak hanya itu, tips memilih warna cat rumah dengan warna biru bisa terpakai di ruangan yang menurut Anda membutuhkan ketenangan.

6. Merah : Sang Pemberani dan Semangat Membara

Ruang belajar dan ruang kerja bisa memakai warna cat ini karena Anda akan mendapati suasana ruangan yang membuat isi hati bersemangat. Sehingga, belajar dan bekerja di ruangan yang berwarna merah akan berdampak positif untuk kemajuan belajar dan bekerja.

7. Merah Muda : Penuh Kasih Sayang dan Cinta

Bagi pasangan yang akan menikah atau pengantin baru coba merubah warna cat dinding di kamar Anda dengan warna merah muda. Sehingga, kamar di penuhi dengan jalinan kasih sayang dan cinta sepasang kekasih yang sedang memadu kasih.

8. Cokelat : Warna Yang Menghangatkan

Ruang keluarga dengan sentuhan warna cokelat akan memberikan rasa hangat kepada setiap anggota keluarga Anda yang tengah berkumpul.

Setelah Anda mengetahui karakter dari setiap warna maka Anda bisa menentukan warna yang sesuai dengan kondisi ruangan yang ada pada hunian. Kami juga bisa membantu menentukan warna yang sesuai bagi Anda.

Tempat tinggal Anda tipe minimalis yang serba sempit. Ingin menjadikan suasana ruangan menjadi lebih luas dan tidak sumpek saat Anda berada di dalamnya. Memilih warna cat agar ruangan menjadi lebih nyaman juga harus di perhitungan dengan baik. Karena Anda akan menempati tempat tinggal tersebut dengan waktu yang tidak sebentar.

Nah, mari kita ulas beberapa warna yang dapat merubah suasana ruang menjadi luas.

Pakai Warna Cat Ini, Ruangan Anda Berasa Lebih Luas

a. Warna Cat Pastel

Warna pastel selain dapat menambahkan suasana ruang menjadi luas juga dapat menumbuhkan keceriaan, menghilangkan rasa stres dan Anda mudah berlama-lama karena tidak bosan.

b. Warna Cat Kuning

Cahaya matahari yang terpantul membuat ruangan kecil menjadi lebih luas dibantu dengan adanya warna kuning pada ruangan tersebut. Karena warna kuning membantu memantulkan cahaya matahari.

c. Warna Cat Lemon

Tak hanya membuat ruang tampak luas dengan warna lemon. Cat ini juga akan menambah kesan suasana ruangan terlihat riang dan nyaman untuk berlama-lama.

d. Warna Cat Abu-abu

Memberikan kesan ruangan Anda menjadi klasik seperti era tahun 70an pilihan warna abu-abu cocok. Dengan ruangan yang minimalis warna cat abu-abu ini juga memberikan kesan luas terhadap ruangan.

e. Warna Cat Krem

Jika warna ini dipadukan dengan furnitur kayu memberikan kesan pada ruangan Anda hangat dan tentu saja luas atau lapang. Tak hanya itu ruangan Anda akan terlihat nyaman sekali.

f. Warna Cat Toska

Menghadirkan dua kombinasi warna toska dan putih menjadikan tampilan ruangan Anda tampak lebih elegan. Dan satu sisi ruangan tersebut seperti istimewa serta akan tampak lebih lapang.

g. Warna Cat Putih

Warna terakhir ini menjadi warna favorit semua kalangan karena dapat dikombinasikan dengan banyak warna lainnya. Tidak cukup sampai disitu saja, warna putih memberikan kesan bahwa ruangan Anda bersih, lapang, nyaman, cerah, terang dan tenang.

Beberapa ulasan artikel tentang warna cat dan arti karakter dibaliknya serta beberapa mengulik warna yang cocok Anda gunakan untuk ruangan sempit. Kutipan artikel ulasan diatas kami dapatkan dari beberapa sumber yang mengulas tentang interior salah satunya yaitu penyedia jasa desain interior bantul. Selamat mencoba dan mempraktekan pada ruangan tempat tinggal Anda.

 

Tinggalkan komentar